Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah Berbagai Contoh Aqidah Islam yang Harus Dijalankan Seorang Muslim

Inilah Berbagai Contoh Aqidah Islam yang Harus Dijalankan Seorang Muslim

Sebagai seorang muslim yang taat, maka sudah sepantasnya jika Anda memahami perihal contoh aqidah Islam yang lurus dan patut dijalankan. Dengan mengetahui hal tersebut, aliran-aliran sesat dan ajaran garis keras pun tidak bisa memasuki ranah keimanan manusia.


Contoh Aqidah Islam yang Baik untuk Dijalankan

Menjalankan perilaku sehari-hari dengan menggunakan aqidah Islam yang baik dan benar sudah merupakan kewajiban seorang muslim. Jika semua hal dilandaskan pada peraturan agama, maka hasilnya pun akan berkah. Oleh karena itu, perhatikan beberapa contoh di bawah ini:

1. Mengesakan Allah dalam Melakukan Berbagai Jenis Ibadah

Mengesakan Allah wajib hukumnya dilakukan oleh semua orang muslim. Ia hanya satu-satunya tuhan manusia di seluruh alam ini. Menyamakan-Nya dengan hal lain atau mempersekutukan-Nya merupakan perbuatan syirik dan tidak dapat diampuni lagi.

Dalam semua jenis ibadah yang Anda lakukan baik itu salat, puasa, zakat, haji, sedekah dan lain-lain sebagainya, maka di sana harus tetap mengesakan Allah. Jika hal itu kurang diperhatikan, bisa jadi bahwa hati menjadi kasar serta kurang bersyukur.

2. Beriman dan Bertaqwa Kepada Allah

Allah sebagai Tuhan yang wajib disembah memang harus benar-benar diimani keberadaannya. Ia merupakan hal utama agar manusia dapat dikatakan beriman dalam segala lini kehidupan yang serba fana ini.

Di samping itu, setelah mengimani adanya Allah maka Anda juga harus senantiasa bertaqwa kepada-Nya dengan menjalankan segala perintah serta menjauhi segala larangan-Nya dengan tetap mengedepankan ajaran-ajaran Islam dalam Al-Qur’an dan Hadits.

3. Berpegang Teguh pada Al-Qur’an dan Hadits

Al-Qur’an dan Hadits sebagai dua sumber hukum dalam Islam yang pertama dan utama memang harus benar-benar Anda yakini. Hal tersebut wajib dipelajari secara lebih mendalam agar manusia mengerti tentang segala sesuatu peraturan dalam hidup ini.

Mempercayai dan mengamalkan Al-Qur’an dan Hadits juga menjadi salah satu perantara agar manusia bisa memperbaiki aqidahnya.

4. Mencintai Rosul dan Para Sahabatnya

Rosul sebagai utusan Allah harus senantiasa kita cintai dan teladani perkataan, perbuatan, serta ketetapannya. Hal ini merupakan salah satu contoh dari perwujudan aqidah Islam secara lurus dan tidak dibumbui dengan aliran-aliran melenceng.

Wujudkanlah rasa cinta pada rosul, keluarga dan sahabatnya dengan menjadi ahli sholawat serta senantiasa mendoakan ketika selesai salat.

5. Beriman dengan Adanya Syafaat

Orang Islam sebagai umat dari Nabi Muhammad SAW wajib mempercayai bahwasannya nanti di akhirat kelak akan memperoleh syafaat Baginda Rosul. Hal ini akan terwujud bila manusia mendoakan dan membacakan sholawat secara tulus ikhlas kepada beliau.

Syafaat tersebut dapat menjadi payung sengatan matahari padang mahsyar dan akan menolong manusia ketika menerima timbangan amal perbuatan.

6. Tidak Mengkafir-kafirkan Terhadap Seorang Muslim

Seorang Muslim tidak boleh mencela atau mengatakan orang muslim lainnya sebagai kafir, jika mereka tidak mempunyai sebuah bukti kuat akan hal itu. Ini hanya akan menyebabkan perpecahan di kalangan umat Islam sendiri.

Mengatakan orang lain dengan sebutan kafir juga sangat bertentangan dengan jalan lurus aqidah islam. Oleh karena itu, sebaiknya hati dan lidah manusia harus tetap dijaga supaya senantiasa kebal bersama keimanan.

7. Melepaskan Diri dari Dakwah-dakwah Jahiliyah

Tidak hanya zaman dulu saja, sekarang ini juga bermunculan dakwah-dakwah sesat yang hanya membodohi manusia agar keluar dari aqidah Islam secara lurus dan terarah sesuai dengan tuntunan Al-Qur’an dan Hadits.

Nah, tugas Anda agar bisa tetap menjaga aqidah adalah membentengi diri dengan wawasan keilmuan supaya tidak terpengaruh oleh alirannya.

8. Tidak Mengamalkan Hadits-hadits Palsu

Hadits-hadits maudhu’ atau palsu yang muncul pada zaman Nabi memang sebaiknya tidak usah diamalkan karena hal itu mengandung kesesatan. Ia berasal dari orang-orang tidak bertanggung jawab pada zamannya.

Memang, hadits palsu tersebut juga penting untuk dipahami agar Anda tidak salah menafsirkannya, tetapi hal itu jangan sampai diamalkan dan bahkan disebarluaskan sehingga ditiru oleh banyak orang.

9. Menuntut Ilmu yang Bermanfaat

Mencari ilmu wajib hukumnya bagi setiapmuslim laki-laki dan perempuan. Allah juga menjanjikan bahwa orang yang berilmu hidupnya akan ditingkatkan hingga beberapa derajat. Oleh sebab itu, hal ini perlu dipertahankan dan dilakukan sebisa mungkin.

Menuntut ilmu lalu mengamalkannya agar bisa bermanfaat juga merupakan bagian dari salah satu aqidah Islam karena hal tersebut dapa menebar manfaat untuk umat.

10. Memuliakan Ahlul Qur’an dan Hadits

Seseorang yang sangat pandai dalam hal ilmu Al-Qur’an dan Hadits baik itu menjaganya dengan cara menghafal atau mendalami ilmu tafsir juga perlu untuk dihormati. Hal tersebut dilakukan dalam rangka mempertahankan kelurusan aqidah Islam.

Jika banyak Ahli Qur’an dan Hadits yang diolok-olok, maka lambat laun jika mereka telah pergi akan sangat sulit untuk mencari penggantinya.

11. Tidak Boleh Memberontak Kepada Ulil Amri

Salah satu contoh aqidah yang patut dijaga oleh kaum muslim berikutnya yakni selalu taat kepada para Ulil Amri atau Pemerintah. Hal tersebut sudah dijelaskan dalam Al-Qur’an bahwasaannya manusia harus taat.

Ketaatan seorang muslim kepada Ulil Amri mereka adalah wajib selama pemerintah masih dalam keadaan muslim dan mengambil keputusan berdasarkan syariat agama serta dapat memaslahatkan umat.

12. Menaruh Perhatian Tinggi Kepada Ilmu Tauhid

Ilmu tauhid merupakan sebuah ajaran yang mengajarkan pada manusia bahwasannya Tuhan itu hanyalah satu yakni Allah semata. Hal tersebut harus benar-benar Anda pahami karena akan berkaitan dengan kualitas keimanan serta ketaqwaan.

Mempelajari ilmu tauhid sangatlah penting dan harus berhati-hati karena jika salah sedikit saja manusia menafsirkannya, maka dapat berakibat merusak aqidah.

13. Mendahulukan yang Paling Penting dari yang Penting

Seorang muslim wajb hukumnya untuk memperbaiki aqidah. Salah satu hal yang dapat dilakukan dalam rangka mewujudkan hal tersebut adalah dengan mendahulukan perkara terpenting di antara problematika penting lainnya.

Hal ini masih sering diabaikan oleh umat Islam ketika mereka sedang melaksanakan kegiatan dalam kehidupan sehari-hari. 

14. Mencintai Para Ulama’

Ulama’ merupakan para ahli ilmu agama dan tingkat keilmuannya sangatlah tinggi dan mempunyai wawasan luas. Ijtihad mereka juga dijadikan panutan bagi umat Islam dalam menetapkan hukum-hukum yang belum dijelaskan dalam Al-Qur’an dan Hadits.

Sebagai seorang muslim, maka sudah seyogyanya jika menghormati para ulama’ sebagai guru dalam pembelajaran ilmu agama. Di samping itu, hal ini juga akan menghadirkan keberkahan tersendiri untuk Anda.

15. Tidak Membentuk Gologan Penyebab Perpecahan Umat

Seperti yang telah diketahui secara umum bahwasannya saat ini banyak sekali muncul golongan-golongan beraliran sesat dan dapat merusak atau memecah belah keutuhan umat Islam khususnya bagi masyarakat awam.

Hal itu harus segera dimusnahkan karena sudah melenceng dari aqidah Islam yang lurus berdasarkan Al-Qur’an sebagai kalam Allah dan hadits atau sunnah Nabi.

Demikianlah pembahasan tentang contoh aqidah Islam beserta cara penerapannya. Kiranya ini dapat memotivasi para pembaca dalam meningkatkan keimanan

Post a Comment for "Inilah Berbagai Contoh Aqidah Islam yang Harus Dijalankan Seorang Muslim"